Veronika memandu Panel Discussion yang menghadirkan Azizah Hanum, Hera Diani, dan Ahmad Toriq pada Rabu (14/4/2021). (dok: TVONAIR 6.0)

Tangerang, 14 April 2021—TVONAIR 6.0 menyelenggarakan Panel Discussion dengan
tema “Developing Media in Digital Technology” pada Rabu (14/4/2021). Acara yang
menghadirkan Azizah Hanum (News Anchor), Ahmad Toriq (Managing Editor Detik.com),
dan Hera Diani (Co-founder Magdalene.co) dilaksanakan secara daring melalui Zoom.

Mengambil konvergensi media sebagai tema besar, Panel Discussion bertujuan untuk
mengetahui bagaimana media massa berkembang di tengah perubahan teknologi
digital. Kali ini, Panel Discussion diawali dengan kata sambutan dari Sasmito Madrim,
Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI). Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sesi diskusi
para narasumber yang dipandu oleh Veronika selaku moderator acara.

Dalam pelaksanaannya, para narasumber saling berbagi pengalaman dan informasi
terkait perubahan yang terjadi akibat kemajuan teknologi. Selain itu, mereka juga
membagikan beberapa hal yang perlu dipersiapkan dalam menghadapi perkembangan
teknologi yang memengaruhi industri media di era saat ini.

Dalam pelaksanaannya, para narasumber saling berbagi pengalaman dan informasi
terkait perubahan yang terjadi akibat kemajuan teknologi. Selain itu, mereka juga
membagikan beberapa hal yang perlu dipersiapkan dalam menghadapi perkembangan
teknologi yang memengaruhi industri media di era saat ini.

Lalu, Ahmad Toriq turut menambahkan pernyataan terkait hal yang perlu diantisipasi
oleh para jurnalis saat ini, yaitu maraknya kasus perundungan daring (cyberbullying).
Menurut Toriq, hal tersebut perlu diantisipasi oleh jurnalis ketika menulis suatu berita
yang mengundang perdebatan publik, seperti tulisan yang dianggap menjelekkan salah
satu pihak.

Berdasarkan catatan peristiwa, apabila melihat hal tersebut, masyarakat akan
menyerang jurnalis secara instansi dan individu dengan menggali privasi dari jurnalis
tersebut. Oleh karena itu, literasi media dan kebijakan-kebijakan tertentu sangat
dibutuhkan untuk melindungi jurnalis dari tindakan cyberbullying.

Terakhir, Hera Diani turut memberi pernyataan mengenai strategi yang perlu dilakukan
oleh media massa dalam meningkatkan engagement di era pandemi. Menurut Hera,
salah satu cara yang dapat dilakukan adalah meningkatkan kualitas-konten dan
interaksi media sosial.

Hal tersebut dapat dilakukan dengan mengangkat isu-isu besar yang terjadi di masa
pandemi, seperti kasus kekerasan pada perempuan yang meningkat. Hal tersebut
akhirnya membuat Hera mengajak berbagai pihak dalam membuat event untuk
menangani hal tersebut.

Selain menghadirkan pembicara andal dalam bidangnya, Panel Discussion juga
dimeriahkan dengan diselenggarakannya snapgram challenge. Pihak panitia menantang
peserta untuk mengirimkan foto saat mengikuti rangkaian acara TVONAIR 6.0 dengan
menuliskan kutipan menarik dari ketiga narasumber.

Dalam tantangan tersebut, peserta harus mengunggah foto pada Instagram Story di
akun mereka dan dilengkapi tagar #SHAREYOURMOMENT serta #LETSBEINSPIRING.
Pemenang challenge akan diumumkan saat penutupan TVONAIR 6.0 yang
diselenggarakan pada Jumat (16/4/2021) pukul 17.00 WIB.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, TVONAIR 6.0 hadir dengan inovasi baru, yaitu
dilaksanakannya pre-event berupa gelar wicara (talkshow) berupa Live Instagram.
Talkshow bernama Media Talk dilaksanakan sebanyak dua kali, yaitu pada Senin
(5/4/2021) dan Kamis (8/4/2021).

Media Talk pertama mengangkat tema “Speak Up and The New Media is Listening”
dengan mengundang Danu Karunia selaku Creative Director dari Cretivox sebagai
narasumber.

Selain itu, pada Media Talk kedua, TVONAIR 6.0 mengundang Abram Agastya, Content
Producer and Social Media Specialist Narasi TV untuk membahas tema “Embracing The
Power of Social Media for TV Engagement”.

Kedua pre-event tersebut berhasil menarik minat audiens serta mampu memberikan
insight baru terkait dunia media massa. Sesi tanya jawab yang disediakan memberikan
kesempatan bagi audiens untuk bertanya langsung kepada narasumber melalui kolom
komentar.

Selain Media Talk dan Panel Discussion, TVONAIR 6.0 akan menyelenggarakan Sharing
and Discussion (SnD). Rangkaian acara diskusi TV kampus tersebut akan dilaksanakan
pada Jumat (16/4/2020). Tahun ini, SnD mengambil tema “Utilizing Media 5.0 Revolution
for Positive Media Trend” dengan mengundang Amanda Valani (Content Manager Narasi
TV) dan Sasmito Madrim (Ketua AJI) sebagai narasumber.

Evolve to Impact

FIAT UAJY

View all posts

PROGRAM CATEGORIES

Robot Biru Hack Robot Biru Hack Robot Biru Hack Robot Biru Hack Robot Biru Hack Robot Biru Hack Robot Biru Hack